Santriwati Pesantren Darussa’adah Cipancur Ini Senang Berorganisasi

Indri Aprilia Suryani salah satu santriwati Pondok Pesantren Darussaadah Cipancur, Desa Langkaplancar, Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran.

Indri Aprilia Suryani adalah salah satu pelajar yang berasal dari dusun Cipancur yang kini belajar di Pondok Pesantren Darussa’adah Cipancur.

Pemudi yang sekarang berusia 13 tahun juga kini sedang menempuh pendidikan di SMP Ma’arif NU Darussa’adah Cipancur.

Bacaan Lainnya

Dia merasa senang belajar di Pesantren Darussa’adah karena dekat dengan rumah dan banyak menambah ilmu dan teman baru.

Sejak usia sekolah dasar, Indri sudah mulai belajar di Pondok Pesantren Darussa’adah Cipancur bersama teman sebayanya.

Bukan tidak ingin menimba ilmu di tempat lain yang jauh, Indri memilih belajar di kampung sendiri karena ingin memajukan lembaga yang ada di kampungnya.

Berbagai kegiatan ia ikuti termasuk mengikuti kegiatan keorganisasian di tempatnya belajar.

Salah satunya adalah mengikuti kegiatan organisasi IPNU/IPPNU.

Dari kegiatan keorganisasiannya, Indri lebih banyak mendapat pengalaman baru dan teman dari berbagai pondok pesantren.

Kini ia menjabat sebagai ketua PK IPNU SMP Ma’arif NU Darussa’adah Cipancur.

Setelah lulus dari SMP nanti, Indri berencana melanjutkan pendidikan kepesantrenannya ke Tasikmalaya.

Pondok Pesantren yang akan ia tuju selanjutnya adalah Pondok Pesantren Bustanul Ulum.

Indri ingin meneruskan jejak ayahnya untuk belajar di Pondok Pesantren Bustanul Ulum Tasikmalaya.

Indri Berpesan kepada rekan-rekannya untuk terus membanggakan almamaternya dengan prestasi dan akhlak yang baik.

Memiliki cita-cita yang luhur dan tinggi untuk membangun bangsa, agama dan negara.